Masalah Gizi biasa dianggap sepelah oleh
kebanyakan Orang..Mereka tidak sadar akan pentingnya Makanan
bergizi,berimbang di meja makan,makanan bergizi tidak mesti mahal, malah
yang mahal biasanya tidak bergizi seimbang.
Di era modernisme ini,Masyarakat kota pada umumnya senang dengan makanan
cepat saji, Fas food dan Junk food,padahal bahaya kolesterol dari
makanan itu ,bisa mematikan pemakan nya..
Dan adalagi yang pernah bertanya padaku, tapi saya sehat-sehat saja
padahal saya senang sekali mengkomsusmsi Fas food dan Junk food.. Yah
sehat menurut anda, karena saat ini masih bisa beraktifitas, tapi Jangka
panjang sehatnya terjamin gak??? anda belum merasakan dampaknya saat
ini,. ketika anda sakit dan dikatakan oleh dokter ,kolesterol anda
tinggi, anda terkena penyakit jantung ,dan anda obesitas, maka hati
hatilah anda Pun bisa terkena Diabetes melitus.. jadi apakah dari
sekarang kita harus belajar memperbaiki asupan makanan???Jawabku.yah
mulai dari sekarang ,detik ini juga.jika kita makan sesuatu maka ketahui
dulu kesterilan makanannya, kandungannya,serta apakah makanannya masuk
kategori bergizi,dan berimbang.karena jika makanan enak ..banyak
dijajakan ..Tapi Bergizi ngak itu makanan yang akan di santap,yang
terpenting jangan makan junk food dan fast food..
Masalah gizi baik, kurang dan Gizi lebih dan Masih banyak lagi..
Perkembangan ilmu gizi
mencatat bahwa permasalahan gizi tidak dapat diselesaikan dengan ilmu
kedokteran saja, tetapi melibatkan berbagai disiplin ilmu-ilmu lainnya.
Ilmu gizi tidak hanya berbicara tentang bagaimana makanan itu dimakan,
tetapi lebih luas lagi yaitu darimana makanan
diperoleh, bagaimana makanan diolah diproduksi, diolah, disimpan,
didistribusi, dibeli, dsb. Oleh karena itu, ilmu gizi sangat erat
kaitannya dengan ilmu-ilmu argonomi, peternakan, ilmu pangan,
mikrobiologi, biokimia., faal, biologi molekuler dan kedokteran.
Konsumsi pangan dipengaruhi oleh kebiasaan makanan, perilaku makan, dan
keadaan social dan ekonomi maka ilmu gizi berkaitan juga dengan
ilmu-ilmu social seperti antropologi, sosiologi, psikologi dan ekonomi.
Ada lagi temen bertanya ..
Apa sih pentingnya Gizi itu? Wong dulu aja nenek Moyang saya ,.tinggal dihutan makan singkong dll
saya jawab .Gizi itu
sangat penting dan tidak mutlak makanan bergizi itu mahal.. dan singkong
itu masuk kategori makanan bergizi yang mengadung karbohidrat,.singkong
mengandung amilum yaitu zat tepung yang ketika memekannya memberi rasa
kenyang yang sama dengan nasi. Dan keuntungan singkong karena masuk
makanan yang dapat mencegah radikal bebas dalam tubuh kita..
temenku pun berkata.. oh gitu toh singkong itu mengandung karbohidrat.
Mengapa tubuh memerlukan zat gizi yang berimbang??
Tubuh
manusia mutlak memerlukan berbagai zat gizi untuk kelangsungan proses
kehidupan. Zat-zat gizi tersebut tidak dapat disintesis dalam tubuh
sehingga harus diperoleh dari luar tubuh melalui makanan. Zat-zat gizi
yang mutlak diperlukan oleh tubuh dan harus diperoleh dari makanan
tersebut biasa disebut dengan zat gizi esensial.
Zat-zat gizi esensial yang sudah dikenal sampai saat ini terdiri dari karbohidrat, lemak, protein, vitamin, mineral dan air.
Sebagian para ahli tidak memasukkan air sebagai zat gizi dengan alasan
unsur air sudah terdapat pada zat-zat gizi lainnya. Ahli lainnya
menyatakan bahwa air merupakan komponen kimia yang bermanfaat bagi
tubuh, dan kekurangan atau ketiadaaannya mengakibatkan gangguan
kesehatan tubuh, sehingga perlu digolongkan atau menjadi bagian zat
gizi.
Berdasarkan fungsinya bagi kesehatan, zat gizi gizi dapat digolongkan menjadi tiga golongan utama, yaitu; pertama
zat penghasil energi atau tenaga untuk melakukan kegiatan sehari-hari,
baik yang bersifat fisik maupun nonfisik. Jadi, untuk belajar atau untuk
berpikir manusia membutuhkan tenaga atau energi. Bahkan dalam keadaan
tidak sadar seperti pada saat tidur tubuh mutlak memerlukan energi yang
dikenal dengan energi basal yaitu energi untuk proses metabolisme
seperti untuk kelangsungan proses pernapasan, pencernaan makanan,
peredaran darah, eksresi, dsb. Zat gizi penghasil energi meliputi karbohidrat, lemak dan protein. Kedua, zat pembangun dan pemelihara jaringan. Jaringan tubuh manusia terdiri dari protein, mineral dan vitamin
Oleh karena itu untuk membentuk jaringan tubuh baru mutlak memerlukan
ketiga jenis zat gizi tersebut. Disamping ketiga zat gizi tersebut, Lemak
juga sangat diperlukan untuk pembentukan sel-sel otak terutama pada
masa janin dan bayi. Pembentukan jaringan baru berlangsung pada masa
pertumbuhan mulai dari dalam kandungan sampai menjelang dewasa.
Kekurangan zat pembengun pada masa-masa tersebut mengakibatkan gangguan
pertumbuhan, misalnya kurus, pendek serta tidak sempurnanya
bagian-bagian tubuh tertentu. Pada orang dewasa, zat pembangun
diperlukan untuk memelihara dan menggantikan sel-sel tubuh yang rusak.
Ketiga,
sebagai zat pengatur yaitu untuk mengatur proses metebolisme dalam
tubuh. Zat gizi yang berfungsi sebagai zat pengatur meliputi: protein, vitamin, mineral dan air.
Protein mengatur keseimbangan air di dalam sel, membentuk antibodi
sebagai penangkal organisme yang bersifat infektif dan bahan-bahan asing
yang masuk dalam tubuh. Mineral dan vitamin diperlukan sebagai pengatur
dalam proses-proses oksidasi, fungsi normal saraf dan otot. Air
diperlukan untuk melarutkan bahan-bahan di dalam tubuh, seperti dalam
darah, cairan pencernaan, jaringan, dan mengatur suhu tubuh.
Bahan Makanan Sumber Zat Gizi
Bahan makanan sumber energi;
- Biji-bijian (Serealia); beras, jagung, gandum, dll
- Umbi-umbian; ubi jalar, singkong, talas,
- Batang; sagu
- Tepung-tepungan; tepung terigu, tepung maisena, tepung tapioka, dll
- Produk hasil olahan; roti, mie, gula murni, dan berbagai jenis produk lain yang menggunakan bahan di atas.
Bahan makanan sumber zat pembangun
- Daging; sapi, kambing, kerbau, kuda, domba, dll
- Ikan: bandeng, udang, kerang, mujair, teri, kakap, ikan kering, dll
- Unggas; ayam, itik, dll
- Telur; ayam, itik, puyuh, dll
- Susu; sapi, kerbau, berbagai susu instan
- Kacang-kacangan: kacang ijo, kacang tanah, kacang merah, kacang kedele,
- Produk kacang-kacangan: tahu, tempe, dll
- Berbagai produk makanan dari daging, ikan, unggas, telur dan susu
Bahan makanan sumber zat pengatur
- Sayuran; kangkung, bayang, daun singkong, kacang panjang, wortel, buncis, sawi, dll
- Buah; pisang, pepaya, mangga, jambu air, jerur, apel, rambutan, dll
- Air; air putih dan air dalam baham makanan
- Sumber vitamin dan mineral lain: susu, ikan, daging, telur
Penggolongan bahan makanan menurut kegunaan bagi tubuh
- Makanan pokok yaitu sumber energi/karbohidrat utama : beras, jagung, terigu, ubi
- Lauk pauk hewani sumber protein hewani : daging, ikan, ayam, kerang, telur, keju
- Lauk pauk nabati sumber protein nabati : kacang-kacangan, tempe, tahu
- Sayuran sebagai pelancar pencernaan dan sumber vitamin dan mineral : bayam, daun sawi, kangkung, kacang panjang, buncis, wortel
- Buah-buahan sebagai penyegar dan sumber vitamin : jeruk, pepaya, jambu, nanas, nangka, semangka, apel, pisang
- Lemak dan minyak pemberi rasa gurih pada makanan dan sumber lemak : minyak goreng, margarine, kelapa
- Susu dan keju sebagai makanan pelengkap/penyempurna zat gizi
- Bumbu dan gula sebagai penyedap rasa : gula pasir, garam, lombok, cuka, dll
Fungsi Zat Gizi bagi kesehatan
Karbohidrat
- Sumber energi utama
- Mengatur metabolisme lemak (fat-sparer)
- Menghemat fungsi protein (protein-sparer)
- Sumber energi utama bagi otak dan susunan saraf
- Cadangan energi (glikogen)
- Mengatur peristaltik usus dan pemberi muatan pada sisa makanan
Karbohidrat sebagai sumber energi utama
Sel-sel tubuh
membutuhkan ketersediaan energi siap pakai yang selalu ada, terutama
dalam bentuk glukosa & hasil antaranya. Setiap 1 gram karbohidrat
apabila dikonversi menghasilkan 4 kkal energi. Karbohidrat merupakan
sumber energi utama bagi tubuh. Artinya, meskipun sumber energi dapat
diperoleh dari zat gizi lain seperti lemak dan protein, namun yang
pertama diubah menjadi energi adalah karbohidrat..
Jika ada
Sahabat Kompasiana yang ingin bertanya terkait masalah Gizi. Insy Allah
Saya akan Bantu sesuai kemampuan saya. terimakasih..
http://kesehatan.kompasiana.com/makanan/2013/11/13/pentingnya-gizi-yang-berimbang-dalam-kehidupan-sehari-hari-610330.html